ASUS secara resmi meluncurkan laptop gaming terbaru mereka, ASUS TUF Gaming A16 (FA608WV), di Indonesia pada Selasa, 15 Oktober 2024. Laptop ini hadir dengan layar 16 inci dan berat 2,2 kilogram, serta sudah tersedia di pasaran dengan harga Rp 29.999.999.

Laptop ini dirancang khusus untuk gamer kelas menengah ke atas yang membutuhkan perangkat dengan performa tinggi, baik untuk bermain game maupun berbagai kebutuhan lainnya.

Menurut Muhammad Firman, Head of Public Relations ASUS Indonesia, TUF Gaming A16 nggak hanya didesain untuk gaming, tapi juga sangat mumpuni untuk berbagai aktivitas berat seperti editing konten foto dan video, desain grafis, atau tugas lain yang memerlukan prosesor kencang.

Ditenagai oleh AMD Ryzen AI 9 HX 370 Processor dengan kecepatan dasar 2.0 GHz (36 MB Cache, hingga 5.1 GHz, 12 core, 24 thread), laptop ini menawarkan kekuatan komputasi yang luar biasa.

Tak hanya itu, laptop ini juga dilengkapi dengan Neural Processing Unit (NPU) AMD XDNA yang mampu mencapai performa hingga 50TOPS—cocok banget buat pekerjaan yang membutuhkan komputasi AI.

Dari sisi memori, ASUS TUF Gaming A16 punya RAM 2×16 GB LPDDR5X 7500 yang membuatnya sangat responsif, serta penyimpanan 1TB yang cukup luas untuk menampung berbagai file besar. Laptop ini menjalankan sistem operasi Windows 11 Home, memastikan pengalaman pengguna yang modern dan intuitif.

Layar laptop ini punya resolusi 2.5K (2560 x 1600) dengan rasio 16:10, refresh rate 165Hz, dan waktu respons 3ms.

Dengan kecerahan 400 nits, teknologi IPS-Level, dukungan G-Sync, dan cakupan warna 100% sRGB, kualitas visualnya sangat cocok untuk gaming maupun kebutuhan desain grafis. Namun, perlu dicatat bahwa laptop ini bukan menggunakan layar OLED.

Dari segi konektivitas, ASUS TUF Gaming A16 sudah mendukung Wi-Fi 6E dan Bluetooth 5.3, yang memastikan koneksi internet cepat dan stabil.

Untuk audio, laptop ini dilengkapi dengan teknologi AI noise-canceling untuk mengurangi kebisingan latar belakang, serta dukungan Dolby Atmos dan Hi-Res certification untuk menghasilkan kualitas suara yang jernih, terutama saat menggunakan headphone.

Laptop ini juga memiliki kamera 1080P Full HD dengan dukungan Windows Hello untuk login cepat dan aman.

Baterai laptop ini berkapasitas 90 Whr dan bisa diisi ulang menggunakan kabel Type-C 100W yang mendukung pengisian cepat. ASUS mengklaim bahwa baterai bisa terisi 50% hanya dalam 30 menit.

Untuk pemakaian sehari-hari, baterainya mampu bertahan sekitar 4-5 jam, sementara untuk gaming berat, daya tahan baterai berkisar antara 2-3 jam, tergantung jenis game yang dimainkan.

Dengan spesifikasi yang dibawanya, ASUS TUF Gaming A16 menawarkan performa kuat yang cocok untuk kebutuhan gaming maupun pekerjaan berat lainnya. Laptop ini ideal buat kamu yang mencari perangkat gaming dengan kinerja maksimal dan fitur canggih.

Spesifikasi ASUS TUF Gaming A16

  • Prosesor: AMD Ryzen™ 7 7735HS Mobile Processor (8-core/16-thread, 16MB L3 cache, hingga 4.7 GHz max boost)
  • GPU: AMD Radeon™ RX 7600S, 95W GPU TGP with SmartShift
  • Layar: 16-inch FHD+ 16:10 (1920 x 1200, WUXGA), 250 nits, anti-glare panel, 100% sRGB, 165Hz
  • RAM: DDR5 16GB
  • Penyimpanan: 512GB PCIe® 4.0 NVMe™ M.2 SSD
  • Sistem Operasi: Windows 11 Home

Write A Comment