Lagi cari HP OPPO RAM 8GB dengan harga terjangkau? Buat yang punya bujet di bawah 3 juta, beberapa pilihan ini bisa jadi sahabat terbaik buat kebutuhan sehari-hari tanpa harus keluarin banyak uang. Yuk, langsung intip rekomendasinya!
1. OPPO A78 5G
Mau HP murah tapi sudah siap 5G? OPPO A78 5G jawabannya! HP ini punya RAM 8GB yang bisa diekspansi sampai 16GB, jadi multitasking makin lancar. Fast charging 33W dan NFC bikin fitur tambah lengkap. Layar HD+ 6,56 inci-nya nyaman banget buat streaming atau sosmed-an.
- Layar: 6,56 inci HD+
- Chipset: MediaTek 6833
- Kamera Utama: 50MP
- Baterai: 5000mAh, fast charging 33W
- Harga: Rp2,8 jutaan
2. OPPO A60
Ponsel ini menawarkan layar AMOLED yang bikin tampilannya lebih tajam. Dengan sertifikasi Military-Grade, OPPO A60 ini juga tahan benturan. Plus, fast charging 45W-nya buat kamu nggak perlu lama-lama nunggu penuh.
- Layar: 6,67 inci AMOLED
- Chipset: Qualcomm Snapdragon 680
- Kamera Utama: 50MP
- Baterai: 5000mAh, fast charging 45W
- Harga: Rp2,5 jutaan
3. OPPO A58 NFC
Dengan layar 6,72 inci dan resolusi FHD+, OPPO A58 sudah dilengkapi NFC buat yang suka transaksi tanpa kartu. Pilihan pas buat pengguna yang aktif dan sering mobile banking!
- Layar: 6,72 inci FHD+
- Chipset: MediaTek Helio G85
- Kamera Utama: 50MP
- Baterai: 5000mAh, fast charging 33W
- Harga: Rp1,8 jutaan
4. OPPO Reno 8T 5G
OPPO Reno 8T 5G punya desain layar curved dan kamera potrait 108MP buat hasil foto makin detail. Desainnya yang mewah bikin HP ini tampil beda di kelasnya.
- Layar: 6,7 inci AMOLED FHD
- Chipset: Snapdragon 695
- Kamera Utama: 108MP
- Baterai: 4800mAh, fast charging 67W
- Harga: Rp2,8 jutaan
5. OPPO A79 5G
Seri A79 ini siap dengan jaringan 5G dan layar FHD+ yang lega. RAM-nya bisa di-extend hingga 16GB, cocok buat yang butuh performa multitasking.
- Layar: 6,72 inci FHD+
- Chipset: MT6833
- Kamera Utama: 50MP
- Baterai: 5000mAh, fast charging 33W
- Harga: sekitar Rp3 jutaan
6. OPPO A3
Dengan RAM 8GB dan baterai 5100mAh, OPPO A3 ini bisa jadi pilihan tepat buat yang ingin daya tahan lebih lama. Ditambah desain tahan banting ala militer yang bikin nggak takut buat dibawa beraktivitas outdoor.
- Layar: 6,67 inci LCD
- Chipset: Snapdragon 6s Gen1
- Kamera Utama: 50MP
- Baterai: 5100mAh, fast charging 45W
- Harga: Rp2,3 jutaan
7. OPPO A77s
Dibalut material kulit sintetis, OPPO A77s tampil mewah dengan RAM yang bisa diekspansi hingga 16GB. Jadi, performanya tetap kencang buat gaming dan aplikasi berat.
- Layar: 6,56 inci HD+
- Chipset: Snapdragon 680
- Kamera Utama: 50MP
- Baterai: 5000mAh, fast charging 33W
- Harga: Rp2,8 jutaan
8. OPPO A98 5G
Siap jadi andalan, OPPO A98 5G punya layar dengan refresh rate 120Hz dan kamera 64MP untuk hasil foto yang detail. Dukungan fast charging 67W buat pengisian daya lebih cepat.
- Layar: 6,72 inci FHD+
- Chipset: Snapdragon 695
- Kamera Utama: 64MP
- Baterai: 5000mAh, fast charging 67W
- Harga: Rp2,7 jutaan
Itulah rekomendasi HP Oppo RAM 8GB dengan harga dibawah 3 jutaan. Dari beberapa pilihan di atas, mana yang paling sesuai sama kebutuhanmu? Semua ponsel ini punya fitur unggulan masing-masing, cocok banget buat anak muda yang aktif!
Buat kamu yang lagi cari HP RAM 16 GB yang bisa untuk aktifitas multitasking dan juga gaming baca artikel rekomendasi HP RAM 16 GB.